Dibuka Fungsional Tol Solo - Jogja

Foto : Jalan Tol Fungsional Solo - Jogja Mudik Lebaran 2024

armedia.news | Jakarta – PT Jasa Marga melalui anak usahanya, Jasamarga Jogja Solo (JMJ), akan mengoperasikan ruas jalan tol Colomadu-Ngawen (Klaten) sepanjang 22 KM sebagai jalur fungsional selama masa mudik Lebaran 2024.

Pengoperasian fungsional ini dilakukan untuk mengurai kepadatan dari Solo ke Yogyakarta. Ruas tol Colomadu-Ngawen (Klaten) sendiri merupakan bagian dari pekerjaan tahap 1 Jalan Tol Jogja-Solo.

Saat arus mudik jalur fungsional ini akan beroperasi satu arah dari Colomadu menuju Ngawen pada 5-11 April 2024. Kemudian saat periode arus balik tol ini juga akan dibuka satu arah dari Ngawen menuju Colomadu pada 12-15 April 2024.

“Pada periode tersebut, kami membuka jalur fungsional Jalan Tol Jogja-Solo ruas Colomadu-Ngawen dengan jam operasional mulai pukul 06.00-17.00 WIB,” kata Rudy dalam keterangan resminya, Rabu (3/4/2024).

“Jalur fungsional ini khusus kendaraan Golongan I Non Bus/Kendaraan Kecil. Adapun untuk kecepatan maksimum pengguna jalan yang melewati jalur fungsional ini adalah 40 km/jam,” tambahnya.

Ia menyebut jalur fungsional sepanjang 22 km ini sudah memiliki struktur bangunan perkerasan kaku/rigid pavement di kedua jalur sepanjang 13 km. Sedangkan 9 km sisanya baru satu jalur saja yang sudah dibangun jadi rigid pavement.

Foto : Dok. PT Jasamarga Jogja Solo

Meski begitu, PT JMJ memastikan jalur fungsional ini aman untuk dilewati oleh masyarakat. Karenanya pengguna jalan tidak perlu khawatir saat nanti melintas.

“Kami memprediksi volume lalu lintas yang akan melewati jalur fungsional ini mencapai 1.000 kendaraan/jam. Sehingga dengan jalur yang lebih panjang, kami berharap dapat memberikan pelayanan yang lebih optimal kepada masyarakat” ujarnya.

Dengan melewati jalur fungsional ini, masyarakat tidak perlu melewati 15 titik lampu lalu lintas sehingga bisa memotong waktu perjalanan. Waktu perjalanan dari Akses/Gerbang Tol (GT) Colomadu menuju Klaten sendiri diperkirakan hanya 25 menit.

Jalur fungsional Jalan Tol Jogja-Solo ini dapat dapat diakses melalui GT Banyudono dan GT Colomadu.

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca